banyak hal yang saat ini dilakukan oleh para pemimpin, tetapi pertanyaan yang kemudian muncul adalah, apakah mereka mampu berkontribusi terhadap bangsa dan agama??
beberapa hal yang seharusnya para pemimpin memiliki peran yang luar biasa dan memiliki sifat seperti dibawah ini
1.pemimpin yang harus memiliki kompetensi maupun kecerdasan pemikiran.
rata-rata pemimpin atau pemegang kebijakan yang ada didalam struktur pemerintahan indonesia memegang jabatan atas kemenangan deal politik, tetapi tidak didasari dengan proses pengelolaan yang tidak bisa instan, tidak bisa dicetak hanya dengan beberapa prestasi, atau bahkan DITSAR, maupun DIKLAT. melainkan butuh proses yang panjang. soekarno contohnya; menjadi presiden tidak langsung kemudian menjadi presiden, melainkan soekarno belajar dan bahkan di balik jeruji besi. dia membangun peradaban Bangsa ini dengan kecerdasan yang dibangun sejak lama.
saat ini pun kita membutuhkan para pemimpin yang memiliki kecerdasan dalam hal pemikiran. mampu untuk membendung intervensi ideologi asing yang senantiasa menghujam bangsa, mampu untuk membuat rekayasa dengan baik, dan ahli dalam bidang-bidang tertentu dan bahkan menjadi pakar dalam bidang tersebut.
singkatnya kita membutuhkan pemimpin yang ahli(pakar) dalam bidang tertentu dan global dalam kemampuannya.
2.pemimpin yang harus memiliki kecerdasan struktural
pemimpin yang memiliki sebuah struktur yang rapi , dari mulai struktur yang rapi, sampai denga memiliki konstituen yang benar-benar mampu untuk dikelola dengan satu orang pemimpin.
kecerdasan berfikir struktural menjadi kunci dalam mengatasi problem bangsa yang bisa jadi saat ini sudah sangat jauh sekali dari nilai-nilai luhur
3.pemimpin yang harus memiliki sense kerahasiaan dan strategi
hal ini akan coba saya ulas di dalam materi yang lebih lengkap lagi
Label: ,

0 komentar: